Magic4rt Blog

Digital Art And Information

Minggu, Mei 13, 2012

Playstation Vita Harga Cuma 3,4 Jutaan

Saya tadi habis baca-baca di detik.com artikel tentang Playstation,ternyata selain PS 3 yang marak di bicarakan,kini di Indonesia telah hadir PS vita yang di rilis oleh Sony selasa kemarin dengan harga cukup terjangkau untuk kantong kita.





Keuntungan PS vita adalah bentuknya yang kecil seperti PSP,mudah di bawa kemana aja dan spesifikasi tertinggi dalam konsol game portable dibanding yang lainnya.

Perangkat ini awalnya dinamai Next Portabel Game (NPG)  adalah ekspektasi besar bagi Sony.
Karena Sadar kurang sukses dengan PSP Go yang mengusung model sliding, PS Vita pun kembali ke 'trah' awal keluarga PS Portabel. Termasuk sentuhan warna hitam metalik ciri khas lainnya. Berikut hasil pandangan pertama dengan PS Vita.

PS Vita ini sejatinya membawa model controller secara full dari PlayStation dengan tambahan layar berukuran 5 inci.
Saat digenggam pengguna seolah-oleh sedang memegang stick khas PS, seperti tombol R1 dan L1 di ujung kanan serta kiri atas. Lalu tombol 'Segitiga-bulat-kotak' di bodi sebelah kanan, kursor arah di bagian kiri. Nah, terbaru adalah tentu saja controller dual shock untuk gamer yang biasa bermain dengan mode analog.

Permainan semakin penuh dengan gaya intuitif karena ada layar sentuh di bagian belakang PS Vita (touch pad). Selebihnya, ada tombol logo PS untuk kembali menu utama, dan tuts 'start' dan 'select'.

Saat dijajal untuk bermain, wow nampak sekali perubahan ekstrim dari tingkat grafis yang semakin keren. Terasa sekali kepadatan pixel saat bermain game. Terang, tajam tapi tak menyilaukan. Jelas karena layar di PS Vita ini mengusung teknologi OLED.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah Yang Membangun Dan Tanpa Link