mengolah foto atau gambar mereka dengan adjustment seperti menajamkan sebuah foto atau gambar supaya dapat hasil yang max. tapi belakangan ini banyak di media massa di edarkan foto2 yang tak sesuai [melenceng] dari kenyataan,dan parahnya foto tsb di explore bukan hanya di koran,televisi,majalah tapi juga tersebar di media internet yang sangat mudah orang menemukannya.
Berikut adalah contoh foto yang bikin blunder :
Adnan Hajj, fotografer freelance di Lebanon yang dilaporkan mendramatisir foto di Beirut paska serangan udara oleh Israel ini.
Asap dibuat lebih banyak dengan memakai tool cloning, dan dengan tool yang sama ia juga menggunakannya untuk meningkatkan jumlah suar yang dijatuhkan.
Adnan Hajj menampik tuduhan tersebut. Namun setelah kejadian ini kantor berita Reuters lebih mengetatkan prosedur edit foto.
CBS memakai Photoshop untuk membuat Katie Couric terlihat lebih langsing.
Foto di samping dipakai pada majalah Watch! Gil Schwartz dari CBS Corp. mengatakan pada
Associated Press bahwa foto itu adalah garapan karyawan divisi fotonya yang diklaim terlalu 'giat'.
Couric sendiri mengaku lebih menyukai foto versi aslinya yang memang agak gemuk.
Di tahun 1982 sebelum ada Photoshop, National Geographic mengaku bersalah karena pemakaian teknologi di foto piramida Mesir.
Foto yang aslinya horizontal ini dibuat vertical agar pas saat ditampilkan di cover majalah mereka.
"Kami tak akan lagi memakai teknologi seperti itu untuk memanipulasi elemen di foto hanya agar efek grafisnya terlihat lebih menarik. Kami mengaku bersalah dan tak akan mengulanginya lagi," demikian ujar Tom Kennedy yang bertangung jawab di bagian fotografi majalah populer itu.
Ini adalah foto penting Barack Obama
Ini adalah salah satu foto bersejarah di dunia. Memperlihatkan Presiden AS Barack Obama dan timnya yang sedang menyaksikan penangkapan Osama bin Laden.
Permasalahannya adalah, foto yang diambil di Situation Room ini 'menghilangkan' 2 orang penting di dalamnya. Siapa?
Mereka yang 'dihilangkan' adalah Hillary Clinton dan Audrey Tomason. Foto ini diangkat di Tzeitubg, sebuah koran yang berbasis di Brooklyn.
Pihak surat kabar akhirnya meminta maaf dan menjelaskan bahwa keyakinan pada agama telah mencegah medianya mempublikasikan foto wanita.
Dan foto di atas asli Barack Obama beserta timnya, komplit. Momen ini diabadikan di Gedung Putih pada 1 Mei 2011 lalu.
Follow @Magic4rt Blog
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah Yang Membangun Dan Tanpa Link